Pleno Evaluasi Penyelenggaraan Statistik Sektoral (EPSS) Provinsi Riau Tahun 2024 - Berita - Badan Pusat Statistik Kabupaten Kuantan Singingi

Badan Pusat Statistik Kabupaten Kuantan Singingi Berkomitmen " NO GRATIFIKASI " Demi Mewujudkan Pemerintahan Yang Bersih dan Bebas KKN

Hari Kerja Pelayanan Statistik Terpadu BPS Kabupaten Kuantan Singingi pada Hari Senin-Kamis (08.00 - 15.30) dan Jum'at (08.30-16.00)

Bantu pelayanan kami menjadi lebih baik dengan mengisi Survei Kebutuhan Data (SKD 2024) BPS Kabupaten Kuantan Singingi pada link ini.

Pleno Evaluasi Penyelenggaraan Statistik Sektoral (EPSS) Provinsi Riau Tahun 2024

Pleno Evaluasi Penyelenggaraan Statistik Sektoral (EPSS) Provinsi Riau Tahun 2024

15 Agustus 2024 | Kegiatan Statistik Lainnya


Pleno Evaluasi Penyelenggaraan Statistik Sektoral (EPSS) Provinsi Riau Tahun 2024 telah dilaksanakan pada 13-14 Agustus 2024 bertempat di Hotel Prime Park Kota Pekanbaru. Acara diawali dengan laporan Ketua Panitia yaitu oleh Ketua Tim Pembinaan Statistik Sektoral BPS Provinsi Riau, Emilia Dharmayanthi, SST, M.Si, dilanjutkan dengan sambutan Kepala BPS Provinsi Riau, Asep Riyadi, S.Si, M.M, sekaligus membuka secara resmi rangkaian acara Pleno Evaluasi Penyelenggaraan Statistik Sektoral (EPSS) pada seluruh Pemerintah Daerah Kabupaten/Kota se-Provinsi Riau. Kegiatan Pleno EPSS dihadiri dan diikuti oleh Tim Penjamin Kualitas (TPK) Provinsi, Tim Penilai Badan (TPB) Provinsi dan Kabupaten/Kota, Diskominfotik Provinsi Riau, dan Bappedalitbang Provinsi Riau.

 

Output dari EPSS adalah sebuah nilai Indeks Pembangunan Statistik (IPS). Kegiatan pleno ini dilakukan dalam rangka pembahasan dan penyelerasan nilai IPS Pemerintah Daerah se-Provinsi Riau, pelatihan EPSS untuk tim penilai yang diharapkan dapat meningkatkan pemahaman penilaian dan integritas dari Tim Penilai. Serta penyusunan penjelasan indikator sebagai bagian dari petunjuk teknis. Adapun rangkaian acara terdiri dari harmonisasi, kalibrasi dan penilaian, dan penyepakatan hasil. Tujuan diselenggarakan pleno ini adalah untuk meningkatkan objektivitas penilaian; menyamakan persepsi penilaian; menjelaskan setiap perubahan ekstrim; dan menggali saran dan masukan untuk perbaikan berkelanjutan.

 

Dibagi pada 2 komisi dengan Komisi 1 membahas harmonisasi EPSS dan Komisi 2 membahas pelaksanaan Statistik Sektoral. Besar harapan dengan terselenggarakannya kegiatan harmonisasi EPSS ini dapat membangun Statistik Sektoral yang lebih baik.

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kabupaten Kuantan Singingi (Statistics of Kuantan Singingi Regency)Jl. Roesdi S.Abrus No.12 Teluk Kuantan RIAU

Telp (62-760) 21190 Faks (62-760) 21190

Mailbox : bps1401@bps.go.id

logo_footer

Tentang Kami

Manual

S&K

Daftar Tautan

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik