Membangun Desa Cantik: Inisiatif Pembinaan dan Digitalisasi di Pulau Banjar Kari - Berita - Badan Pusat Statistik Kabupaten Kuantan Singingi

Badan Pusat Statistik Kabupaten Kuantan Singingi Berkomitmen " NO GRATIFIKASI " Demi Mewujudkan Pemerintahan Yang Bersih dan Bebas KKN

Hari Kerja Pelayanan Statistik Terpadu BPS Kabupaten Kuantan Singingi pada Hari Senin-Kamis (08.00 - 15.30) dan Jum'at (08.30-16.00)

Bantu pelayanan kami menjadi lebih baik dengan mengisi Survei Kebutuhan Data (SKD 2024) BPS Kabupaten Kuantan Singingi pada link ini.

Membangun Desa Cantik: Inisiatif Pembinaan dan Digitalisasi di Pulau Banjar Kari

Membangun Desa Cantik: Inisiatif Pembinaan dan Digitalisasi di Pulau Banjar Kari

7 Oktober 2024 | Kegiatan Statistik Lainnya


Pada hari Senin, 7 Oktober 2024, Kepala BPS Kabupaten Kuantan Singingi, Ir. Rozalinda, ME, secara resmi membuka acara pertemuan ketiga Pembinaan Desa Cantik di Desa Pulau Banjar Kari. Dalam sambutannya, Ibu Rozalinda mengucapkan terima kasih kepada seluruh aparat desa yang telah berpartisipasi dalam kegiatan ini. Ia juga berharap agar website yang telah dibuat dapat dimanfaatkan dengan baik, termasuk melakukan pembaruan data secara berkala. Kehadiran website ini diharapkan dapat mempermudah pengelolaan data oleh aparat desa, serta memberikan akses informasi terkini kepada para pengguna.


Sementara itu, Kepala Desa Pulau Banjar Kari, Sudirman, menyampaikan harapannya agar desanya, yang masih baru berdiri, mampu bersaing dengan desa-desa maju di Kecamatan Kuantan Tengah. Keberhasilan desa ini terlihat dari raihan Penghargaan Desa Berprestasi sebanyak dua kali, di samping penghargaan lainnya. Di akhir sambutannya, Sudirman menyerahkan Buku Desa Dalam Angka kepada Kepala BPS Kabupaten Kuantan Singingi sebagai produk dari website Desa Cantik. Ia berharap agar aparat desa dapat memanfaatkan website tersebut untuk menjadikan Pulau Banjar Kari sebagai desa terbaik di Kecamatan Kuantan Tengah.

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kabupaten Kuantan Singingi (Statistics of Kuantan Singingi Regency)Jl. Roesdi S.Abrus No.12 Teluk Kuantan RIAU

Telp (62-760) 21190 Faks (62-760) 21190

Mailbox : bps1401@bps.go.id

logo_footer

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik