Pelatihan Survei IMK Triwulanan 2024 BPS Kuantan Singingi - Berita - Badan Pusat Statistik Kabupaten Kuantan Singingi

Badan Pusat Statistik Kabupaten Kuantan Singingi Berkomitmen " NO GRATIFIKASI " Demi Mewujudkan Pemerintahan Yang Bersih dan Bebas KKN

Hari Kerja Pelayanan Statistik Terpadu BPS Kabupaten Kuantan Singingi pada Hari Senin-Kamis (08.00 - 15.30) dan Jum'at (08.30-16.00)

Bantu pelayanan kami menjadi lebih baik dengan mengisi Survei Kebutuhan Data (SKD 2024) BPS Kabupaten Kuantan Singingi pada link ini.

Pelatihan Survei IMK Triwulanan 2024 BPS Kuantan Singingi

Pelatihan Survei IMK Triwulanan 2024 BPS Kuantan Singingi

8 Oktober 2024 | Kegiatan Statistik Lainnya


Pada tanggal 8 Oktober 2024, BPS Kabupaten Kuantan Singingi mengadakan Pelatihan Petugas Survei Industri Mikro dan Kecil (IMK) Triwulanan 2024. Acara ini dibuka secara resmi oleh Kepala BPS, Ir. Rozalinda, ME, yang menekankan pentingnya survei ini dalam mengumpulkan data yang akurat tentang usaha di sektor industri mikro dan kecil. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman yang lebih mendalam mengenai pelaksanaan pendataan kepada para petugas lapangan.


Pengumpulan data Survei IMK Triwulanan 2024 menggunakan metode CAPI (Computer-Assisted Personal Interviewing), yang memiliki keunggulan dalam efisiensi waktu dan biaya, sekaligus memaksimalkan penggunaan sumber daya. Dengan meningkatkan keterampilan dan pengetahuan peserta, diharapkan data yang diperoleh akan memiliki kualitas tinggi, mendukung pengambilan keputusan yang lebih tepat oleh setiap pemangku kepentingan.

Berita Terkait

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kabupaten Kuantan Singingi (Statistics of Kuantan Singingi Regency)Jl. Roesdi S.Abrus No.12 Teluk Kuantan RIAU

Telp (62-760) 21190 Faks (62-760) 21190

Mailbox : bps1401@bps.go.id

logo_footer

Tentang Kami

Manual

S&K

Daftar Tautan

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik